Saturday, September 1, 2012

Re: [beasiswa] [Butuh info] Beasiswa S2 Psikologi untuk seorang ibu

 

Dear Yasinta,
 
Maaf ada yang terlewat, untuk yang jawaban no.3, beasiswa luar negeri untuk S2 cukup banyak. kalau australia, bisa ikut ADS, atau juga bisa ke universitas di aussie langsung. Biasanya ada beberapa universitas yang menyediakan fasilitas full scholarship, juga ada yang hanya sebagian (misalnya: hanya 50% tuition fee, full tuition fee+living cost tapi asuransi kesehatan dicover sendiri, dan sebagainya). kemudian untuk di jerman bisa mengikuti DAAD. kalau amerika bisa mengikuti AMINEF. kalau untuk universitas jerman dan amerika, saya kurang paham, mungkin ada teman-teman yang lain bisa memberi informasi. maksudnya, apakah ada juga di universitas jerman/amerika yang memberikan fasilitas beasiswa hanya 50% tuition fee/full tuition+living cost tapi asuransi dicover sendiri/dan sebagainya.
 
kemudian, yang perlu diketahui juga, yasinta minat di magister sains atau yang mendapatkan lisensi psikolog, karena hal tersebut akan berbeda untuk masa studi dan proses pendidikannya. untuk mengetahui kebijakan setiap negara mengenai lisensi psikolog, bisa search di internet/bertanya kepada universitas yang bersangkutan, atau mungkin ada beberapa teman yang memiliki informasi ini.
 
untuk jawaban no. 1, mungkin yang perlu diperhatikan mengenai perkiraan kelahiran anak ke-2, kira-kira kapan begitu. sehingga bisa memperkirakan time frame proses seleksi beasiswa dan bila diterima akan bagaimana. karena, saya kurang begitu tahu juga apakah misalnya penerima beasiswa berangkat dalam proses hamil, biaya kelahiran ditanggung atau tidak oleh pemberi dana beasiswa (kiranya ini bisa ditanyakan kepada lembaga pemberi dana beasiswa). sehingga yasinta juga bisa mempersiapkan plan A, plan B, plan C.
 
sedikit informasi tambahan, kalau sudah ada niat untuk apply beasiswa, siapkan juga sistem filing mengenai record perjalanan karir diri sendiri :) misalnya: pengalaman kerja dengan detail apa yang dikerjakan dan kontribusinya apa saja, kemudian expert dibidang apa saja, kalau ada pengalaman publikasi, tulisan apa saja yang telah dipublikasi-kapan dan di mana, pemberdayaan komunitas (voluntary action) yang telah dilakukan kapan+dimana serta kontribusinya apa+bagaimana, serta legalisir ijazah s1 dalam bahasa inggris dan bahasa indonesia. kalau boleh share, setelah sistem filing diri sendiri sudah rapi, akan memudahkan proses persiapan beasiswa.
 
Okay, yasinta, good luck y!
 
warm regards,
yosi

From: Yasinta Indrianti <cliperade@yahoo.co.id>
To: "beasiswa@yahoogroups.com" <beasiswa@yahoogroups.com>
Sent: Friday, 31 August 2012 7:54 AM
Subject: [beasiswa] [Butuh info] Beasiswa S2 Psikologi untuk seorang ibu
 
Dear senior,

Perkenalkan nama saya Yasinta. Saya sudah menjadi anggota milis ini cukup lama. Saya merasa sangat terberkati dengan info dan sharing dari temen-temen semua. Dan hasilnya saya jg memiliki impian yang sangat besar untuk bisa melanjutkan sekolah dengan beasiswa. Mohon pencerahan kepada temen-temen terkait dengan beberapa kondisi yang saya alami.
1. Apakah memungkinkan melamar beasiswa apabila kondisi kita sudah berkeluarga dan punya anak? (saat ini sy sedang hamil anak kedua, dan anak pertama saya berusia 21 bulan). 
2. apabila memungkinkan, apakah ada beasiswa yang mengcover biaya hidup untuk keluarga? krn sangat tidak mungkin bagi sy berjauhan dengan anak-anak saya.
3. Saya lulusan fakultas Psikologi, dan mencari beasiswa untuk S2 Psikologi (dalam dan luar negri) yang sangat jarang sekali infonya saya dengar. apabila ada info boleh dong di share :)

Demikian pergumulan saya, mohon bantuan teman-teman apabila ada yang mengetahui atau bahkan memiliki situasi yang sama dengan saya untuk share...thanks a lot
Tuhan memberkati :)
 
Regards,
Yasinta Indrianti


__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (7)
Recent Activity:
INFO, TIPS BEASISWA, FAQ - ADS:
http://id-scholarships.blogspot.com/

===============================

INFO LOWONGAN DI BIDANG MIGAS:
http://www.lowongan-kerja.info/lowongan/oil-jobs/

===============================

INGIN KELUAR DARI MILIS BEASISWA?
Kirim email kosong ke beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com
.

__,_._,___