Selamat bagi para pejuang beasiswa yang sudah mendapatkan beasiswa Dikti (gel III dan IV) 2010.
Saya sudah ngubek2 arsip beasiswa ini dan arsip Dikti, tapi kok belum menemukan format untuk surat perjanjian ya? Berikut daftar dokumen yang harus dilengkapi sesuai dengan pengumuman Dikti:
1. Surat ijin tugas belajar dari Rektor/Direktur Politeknik/Koordina
2. Unconditional Letter of Acceptance (LoA) dari perguruan tinggi di luar negeri untuk tahun 2010 (terbaru)
3. Rencana keberangkatan dan waktu mulai studi
4. Proposal biaya terkait dengan biaya kuliah (tuition fee) per semester
5. Daftar riwayat hidup (4 rangkap)
6. Pasphoto berwarna, 4-6 latar belakang putih (pakaian resmi) (8 lembar)
7. Permohonan paspor dinas bagi PNS/Dpk (4 rangkap)
8. Surat Perjanjian bermaterai Rp. 6000 (4 rangkap)
9. Karpeg/STTPL dilegalisasi perguruan tinggi bagi PTN/BHMN
10. Surat Perjanjian (SK Yayasan) bagi dosen BHMN, PTS
11. Bagi yang sudah punya paspor dinas dan masih berlaku dilampirkan (asli)
12.Pernyataan tidak sedang menerima beasiswa dari lembaga manapun bagi yang sudah di luar negeri (bermaterai Rp. 6.000,-)
Yang saya bingungkan, apa bedanya surat perjanjian di nomor 8 dan di nomor 10? Mohon bagi para Dikti scholarship awardees mungkin ada bisa memberikan contoh format suratnya?
Terima kasih banyak.
http://id-scholarships.blogspot.com/
===============================
INFO LOWONGAN DI BIDANG MIGAS:
http://www.lowongan-kerja.info/lowongan/oil-jobs/
===============================
INGIN KELUAR DARI MILIS BEASISWA?
Kirim email kosong ke beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com