Sunday, September 26, 2010

Re: Bls: [beasiswa] [butuh info] Hidup di Turki

 

Mas Prabu,

Selamat atas keberhasilannya mendapatkan beasiswa di Turki. Kebetulan saya baru saja kembali dari Turki untuk program pertukaran pelajar Erasmus Mundus selama 5 bulan. Untuk permasalahan apakah pendidikan di Turki lebih baik dari negara lain kalau menurut saya itu kembali pada pribadi masing-masing. Memang benar kalau Mas Prabu diharuskan untuk mengikuti kursus bahasa Turki terlebih dahulu sebelum bisa benar-benar memulai perkuliahan, tapi setahu saya, proses pengajarannya sebagian besar masih dalam bahasa Inggris juga. Pengalaman teman-teman saya yang sedang Master / Ph.D disana memang mengatakan ada beberapa kuliah yang diberikan dalam bahasa Turki, tapi itu pun tergantung pada mata kuliah apa yang diambil. Menurut saya Turki sangat menarik, bahkan bentuk kesekularitasannya pun menarik. Jangan khawatir soal kehidupan beragama di Turki, karena akses untuk ke tempat ibadah mudah sekali. Untuk isu permasalahan jilbab, memang sebagian besar unviersitas atau institusi pemerintah lainnya tidak mengijinkan para wanita menggunakan jilbab, tapi boleh diganti dengan memakai topi. Namun, sekrang kebijakan itu sudah pelan-pelan mulai berubah, karena beberapa universitas salah satunya seperti Bogazici Univerisity sudah membolehkan mereka tetap memakai jilbabnya. Jadi tidak ada salahnya untuk di coba.

Untuk persoalan biaya hidup yang cuma 220TL itu sebenarnya cukup, asal tidak berlebih. Meski demikian, itu juga tergantung pada di kota mana Mas Prabu nantinya akan belajar. Tentu saja kalau di Istanbul biaya hidupnya akan jauh lebih besar daripada di ibukota, Ankara, ataupun di Izmir. Karena Istanbul sudah menjadi kota "Internasional" Turki, seperti halnya Jakarta dan Bali buat negara kita. Semakin ke timur, semakin murah biaya hidupnya, karena daerah timur Turki belum sedemikan pesat perkembangannya seperti halnya wilayah barat. Biaya demikian juga sudah cukup kalau tempat tinggal sudah ditanggung oleh pihak pemberi beasiswa. Sebagai gambaran Mas Prabu saja, kira2 harga McD dengan menu lengkap sekitar yg sederhana sekitar 6TL, sandwich 2TL, durum/doner 3-4TL, kebab 8-12TL. Kalau Mas Prabu juga bisa mendapatkan kenalan dan kemudian menjadi Tour Guide (apalagi kalau di Istanbul) cukup lumayan untuk menambah uang saku. Cuma memang perlu berhati-hati dengan orang Turki kalau itu sudah menyangkut masalah uang karena mereka agak slick. Untuk info lebih lanjut Mas Prabu bisa gabung di milis masyrakatriditurki.yahoogroups.com

Semoga membantu ;)

Regards,
Dinda

__._,_.___
Recent Activity:
INFO, TIPS BEASISWA, FAQ - ADS:
http://id-scholarships.blogspot.com/

===============================

INFO LOWONGAN DI BIDANG MIGAS:
http://www.lowongan-kerja.info/lowongan/oil-jobs/

===============================

INGIN KELUAR DARI MILIS BEASISWA?
Kirim email kosong ke beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com
.

__,_._,___